INFORMASI TERBARU....
Loading...

Tanaman bakung bunga putih - Crinum Asiaticum

Spesies

Nama Inggris
Crinum lily, poison bulb
Nama Indonesia
Bakung
Nama Lokal
·         Bakung (general),
·         Bakung, Bakong (Batak)
·         Semur (Bangka)
·         Bakung(Minangkabau)
·         Bakung (Melayu)
·         Bakung (Sunda)
·         Bakung (Jawa Tengah),
·         Kajang (Palembang)
·         Bakong (Madura)
·         Bakung bug (Makasar)
·         Dausa (Ambon)
·         Pete (Halmahera)
·         Fete-fete (Ternate)
Herba, tahunan, tinggi ± 1,3 m. Batang semu, diameter ± 10 cm, tegak, lunak, putih kehijauan. Daun tunggal, lanset, panjang 32-120 cm, Iebar3-10 cm, tebal, bertepi rata, ujung meruncing, pangkal tumpul, bila dipotong melintang nampak lubang-lubang, hijau. Bunga majemuk, bentuk payung, tangkai pipih, tebal, panjang 35-120 cm, pangkal mankota berlekatan, bentuk corong, putih, pulik panjang ± 16 cm, ungu, benang sari melengkung keluar, tangkai sari panjang 5-10 cm, kepala sari warna jingga, bakal buah berbentuk elips, panjang ± 1,5 cm, putih keunguan. Buah kotak, bulat telur, tiap kotak terdapat 1 biji. Biji keras, bentuk ginjal, panjang ± 5 cm hitam. Akar serabut, silindris, putih.
Distribusi/Penyebaran
Sumatera, Jawa, Sulawesi, Maluku
Habitat
Pantai berpasir dan asosiasi mangrove
Perbanyakan
Dapat diperbanyak dengan biji,stek
Manfaat tumbuhan
Tanaman ini telah lama digunakan sebagai bahan obat tardisional depresan sistem syarat pusat.Tanaman ini dapat digunakan sebagai pengganti pestisida yang berfungsi sebagai bakterisida, dan virisida.Senyawa dari tanaman ini mengandung alkaloid yang terdiri dari likorin, hemantimin, krinin dan krianamin.Tanaman ini bermanfaat untuk menekan /menghambat pertumbuhan Fusarium oxyporum.
Cara pemanfaatan tanaman ini sebagai pestisida nabati dapat dilakukan dengan :

  1. Menumbuk daun dan atau umbi lalu direndam dalam air dengan konsentrasi 25 - 50 gram/l selama 24 jam.
  2. Larutan hasil perendaman ini disaring agar didapat larutan yang siap diaplikasikan.
  3. Aplikasi dilakukan dengan cara penyemprotan.
Ini adalah hanya sebagian dari informasi mengenai tanaman bakung bunga putih atau crinum asiaticum, dapatkan informasi tentang tanaman ini dalam tulisan yang lain


0 komentar:

Post a Comment