INFORMASI TERBARU....
Loading...
Showing posts with label bakung. Show all posts
Showing posts with label bakung. Show all posts
bakung bunga orange
Amaryllis orange atau bakung bunga orange adalah tanaman hias yang biasa disebut juga Lily, keindahan warna orange yang sangat menarik dari tanaman ini adalah nilai lebih yang banyak disukai, selain kerena tanaman ini biasa digunakan sebagai material pembuatan taman yang kuat atau tahan terhadap perubahan cuaca, kuat terhadap sinar matahari maupun tempat teduh.

Berbeda dengan bakung yang berbunga putih, bakung bunga orange ini lebih cepat umurnya, dan kurang tahan terhadap perubahan cuaca, tetapi apabila rumput bakung yang ditanam sudah mulai  berbunga satu biasanya akan diikut oleh yang lainnya.
Amaryllis orange bakung bunga orange adalah tumbuhan dengan spesifikasi sebagai berikut

Spesifikasi amaryllis oranye

  1. Nama Ilmiah Amaryllis sp
  2. Iklim Ideal dataran rendah - tinggi
  3. Sinar matahari Sepanjang hari - dibawah naungan
  4. Media tanam Pasir1 : tanah1 : humus1: Sekam 2 (untuk porous)
  5. Kebutuhan air sedang
  6. Tinggi tanaman rata rata 30cm 
Bunga Amaryllis oranye merupakan kultivar bunga bakung ukuran besar, dengan warna bunga oranye bergaris, sangat mencolok bila ditanam sebagai bunga pembatas. 
Amaryllis oranye tumbuh bergerombol dan mempunyai umbi yang berbentuk seperti bawang bombay, pemisahan umbi adalah cara termudah untuk memperbanyak tanaman ini.

Perawatan tanaman amaryllis orange bakung bunga orange cukup mudah, tidak diperlukan teknik khusus, apabila sudah tertanam dan dapat hidup maka cukup dilakukan dengan penyiraman sekali sekai untuk menjaga kelembaban, tanaman ini juga cukup kuat walaupun ditanam di tempat yang terkena terik matahari langsung, apabila anda tertarik tanaman ini banyak dijual oleh penjual tanaman hias, harga tanaman amaryllia orange bakung bunga orange berkisar antara Rp.5.500,- sampai Rp. 10.000,-
Spesies

Nama Inggris
Crinum lily, poison bulb
Nama Indonesia
Bakung
Nama Lokal
·         Bakung (general),
·         Bakung, Bakong (Batak)
·         Semur (Bangka)
·         Bakung(Minangkabau)
·         Bakung (Melayu)
·         Bakung (Sunda)
·         Bakung (Jawa Tengah),
·         Kajang (Palembang)
·         Bakong (Madura)
·         Bakung bug (Makasar)
·         Dausa (Ambon)
·         Pete (Halmahera)
·         Fete-fete (Ternate)
Herba, tahunan, tinggi ± 1,3 m. Batang semu, diameter ± 10 cm, tegak, lunak, putih kehijauan. Daun tunggal, lanset, panjang 32-120 cm, Iebar3-10 cm, tebal, bertepi rata, ujung meruncing, pangkal tumpul, bila dipotong melintang nampak lubang-lubang, hijau. Bunga majemuk, bentuk payung, tangkai pipih, tebal, panjang 35-120 cm, pangkal mankota berlekatan, bentuk corong, putih, pulik panjang ± 16 cm, ungu, benang sari melengkung keluar, tangkai sari panjang 5-10 cm, kepala sari warna jingga, bakal buah berbentuk elips, panjang ± 1,5 cm, putih keunguan. Buah kotak, bulat telur, tiap kotak terdapat 1 biji. Biji keras, bentuk ginjal, panjang ± 5 cm hitam. Akar serabut, silindris, putih.
Distribusi/Penyebaran
Sumatera, Jawa, Sulawesi, Maluku
Habitat
Pantai berpasir dan asosiasi mangrove
Perbanyakan
Dapat diperbanyak dengan biji,stek
Manfaat tumbuhan
Tanaman ini telah lama digunakan sebagai bahan obat tardisional depresan sistem syarat pusat.Tanaman ini dapat digunakan sebagai pengganti pestisida yang berfungsi sebagai bakterisida, dan virisida.Senyawa dari tanaman ini mengandung alkaloid yang terdiri dari likorin, hemantimin, krinin dan krianamin.Tanaman ini bermanfaat untuk menekan /menghambat pertumbuhan Fusarium oxyporum.
Cara pemanfaatan tanaman ini sebagai pestisida nabati dapat dilakukan dengan :

  1. Menumbuk daun dan atau umbi lalu direndam dalam air dengan konsentrasi 25 - 50 gram/l selama 24 jam.
  2. Larutan hasil perendaman ini disaring agar didapat larutan yang siap diaplikasikan.
  3. Aplikasi dilakukan dengan cara penyemprotan.
Ini adalah hanya sebagian dari informasi mengenai tanaman bakung bunga putih atau crinum asiaticum, dapatkan informasi tentang tanaman ini dalam tulisan yang lain